UKM Lembaga Pembinaan Bahasa (LPB) UIN Sunan Gunung Djati Bandung akan kembali menghadirkan ajang kompetisi kebahasaan yang sudah menjadi event tahunan di LPB. Kegiatan Art and Langunge Festival (ALF) merupakan kegiatan yang menggelar perlombaan dalam bidang kebahasaan yaitu bahasa Inggris dan bahasa Arab antar universitas se-Indonesia. Tema kegiatan yang diangkat pada tahun ini adalah “Run to Golden You by Language” yang mana melalui tema ini diharapkan bahwa bahasa tidak hanya sebagai alat komunikasi melainkan kunci menuju pengembangan diri yang lebih baik dan memungkinkan mahasiswa untuk mencapai puncak potensinya. Sebagai penyelenggara, kampus UIN Sunan Gunung Djati Bandung tentunya menjadi tuan rumah untuk acara ini.
ALF 2023 mengadakan beberapa
rangkaian lomba yang bisa diikuti oleh seluruh mahasiswa di Indonesia. Lomba tersebut
dibagi menjadi 2 cabang yaitu cabang bahasa Inggris terdiri dari debate,
speech, news reading dan poem, dan cabang lomba bahasa Arab terdiri
dari munadzoroh, khitobah, qira’atul akhbar dan syi’ir.
Menariknya, dalam kegiatan ALF ini
tidak hanya menggelar perlombaan kebahasaan, tetapi juga mengadakan pemilihan
duta bahasa UIN Sunan Gunung Djati Bandung. Sesuai dengam namanya, pemilihan
duta bahasa ini diperuntukkan bagi mahasiswa UIN Bandung dari seluruh fakultas
dan jurusan. Mahasiswa yang terpilih akan dinobatkan sebagai duta bahasa yang
akan memiliki peran penting dalam dunia kebahasaan di kampus UIN Bandung. Pemilihan
duta bahasa ini merupakan salah satu bentuk kontribusi positif UKM LPB terhadap
kemajuan kampus terutama dalam bidang kebahasaan dan kebudayaan.
Pendaftaran perlombaan maupun duta
bahasa bisa dilakukan secara online melalui link pendaftaran yang telah
disediakan ataupun datang langsung ke stand ALF yang berada di kampus 1
dan 2 UIN Bandung. Di stand ini mahasiswa juga bisa menanyakan informasi
lebih banyak mengenai ALF 2023. Ini menjadi kesempatan bagi setiap mahasiswa
yang memiliki minat dan bakat dalam kebahasaan untuk berpartisipasi dan
mengembangkan kemampuannya melalui kompetisi tingkat nasional.
Sebagai bentuk penghargaan, ALF 2023
ini tentunya menyediakan beberapa macam hadiah untuk para pemenang. Para juara
akan mendapatkan uang pembinaan, trophy serta sertifikat sebagai penghargaan
atas prestasi yang telah dicapai.
Acara yang sangat menarik sekaligus
menantang bukan? Ayo, siapkan dirimu untuk menjadi pemenang dalam Art and
Language Festival tahun ini! Jangan lewatkan kesempatan ini untuk mengasah
kemampuan dan mengeksplor pengalaman kamu. Kamu bisa terus pantau akun instagram resmi
ALF dan LPB untuk update lomba dan informasi lain seputar ALF, atau Klik Disini
untuk informasi pendaftaran dan petunjuk teknis.
Sampai jumpa di ALF 2023, Salam
Bahasa!
Author: Sulis Yutrisna (Departemen
Kominfo)