Beberapa Ucapan Selamat Hari Raya dalam bahasa Inggris dan Arab serta Budayanya
Tidak terasa ramadhan di tahun 2023
ini sudah berakhir, ya. Selamat menyambut hari yang penuh kemenangan ini, mohon
maaf atas segala kesalahan dalam ucapan, perbuatan ataupun penulisan. Semoga segala amalan kita diterima oleh Allah SWT dan kita dipertemukan
kembali dengan Ramadhan selanjutnya. Aamiin.
Nah teman-teman, kayaknya seru ya kalau kita hafal macam-macam ucapan selamat hari raya dalam beberapa bahasa, salah satunya dalam bahasa Inggris dan Arab. Oleh karena itu, yuk kita sama-sama pelajari.
1. Eid Mubarak to you and your family
“Selamat hari raya untukmu dan
keluargamu”
2. Happy eid Mubarak, hope we see
ramadhan again next year
“Selamat hari raya, semoga kita
bertemu ramadhan lagi di tahun depan”
3. May Allah SWT accept our pasts and
prayers. Wish you a very happy eid Mubarak.
“Semoga Allah SWT menerima puasa dan
doa kita, selamat hari raya idul Fitri”
4. Happy eid Mubarak. Let us forget our
mistake in the past with all the forgiveness
“Selamat hari raya idul Fitri, mari
kita melupakan kesala6di masa lalu dengan saling memaafkan”
Ungkapan selamat hari raya dalam bahasa Arab
1. عِيْدُ الْفِطْرِ الْمُبَارَك. أَعَادَهُ اللّٰهُ
عَلَيْنَا وَ عَلَيْكُمْ بِالْيُمَنِ وَ الْبَرَكَاتِ.
“Selamat
hari raya idul Fitri. Semoga Allah SWT memberi kesempatan kepada kami dan
kalian semua untuk merayakan idul Fitri dengan kebaikan dan keberkahan.”
2. أُهَنِّئُكُمْ بِقُدُوْمِ عِيْدِ الفِطْرِ السَّعِيْدِ.
تَقَبَّلَ اللّٰهُ مِنَّا وَ مِنْكُمْ صَالِحَ الأَعْمَالِ.
“Saya
ucapkan selamat atas datangnya hari raya idul Fitri. Semoga Allah SWT menerima
amal shaleh kita”
3. بِمُنَاسَبَةِ حُلُوْلِ عِيْدِ الفِطْرِ
المُبَارَكِ، أُقَدِّمُ لَكُمْ أَخْلَصَ التَّهَانِيْ وَأَطْيَبَ الأَمَانِيْ
Pada
kesempatan idul Fitri yang penuh berkah, saya mengucapkan selamat yang tulus
dan harapan terbaik”
4. أَسْعَدَ اللّٰهُ أَيَّامَكُمْ وَ جَمَعَنَا وَ
إِيَّاكُمْ عَلَى خَيْرٍ. عِيْدُ فِطْرٍ سَعِيْدٌ
“Semoga
Allah SWT membuat hari-hari kalian bahagia, dan mengumpulkan kita dalam
kebaikan. Selamat hari raya idul Fitri.”
5. مَعَ كُلِّ الحُبِّ البَرَكَاتِ وَ السَّلَام فِي هٰذَا اليَوْمِ
المَجِيْدِ. عِيْدُ فِطْرٍ سَعِيْدٍ
"Dengan sepenuh cinta, keberkahan dan
kedamaian di hari yang mulia ini, selamat hari raya idul Fitri.”
Nah itulah
beberapa ungkapan selamat hari raya dalam bahasa Inggris dan bahasa Arab. Kalian
biasanya pakai ungkapan yang mana nih? Kalau ada yang punya ungkapan lain boleh
share di kolom komentar yaa.
Dalam belajar bahasa itu, alangkah
baiknya kita juga mempelajari budayanya, karena keduanya sangat berkaitan erat.
Selain berbeda dalam pengucapan, negara-negara Arab dan Inggris juga ternyata memiliki
tradisinya masing-masing dalam menyambut hari raya Idul Fitri ini. Gimana ya kira-kira?
Tradisi Lebaran di Negara-negara Inggris
Salah satunya di London, perayaan Idul
Fitri dilaksanakan dengan meriah. Dikutip dari situs merdeka.com, perayaan Idul
Fitri atau Celebrating Eid Festival yang dilaksanakan setahun sekali ini dilaksanakan
di tengah alun-alun kota serta menjadi ajang berkumpulnya kaum muslim dari Indonesia
yang sedang berada disana. Tradisi lainnya yaitu menyediakan banyak jenis kuliner
halal dari berbagai negara. Banyak warga yang menjajakan makanan di hari raya ini.
Sedangkan di Inggris sendiri, terdapat
tradisi yang cukup unik di hari lebaran yaitu para pria memotong rambutnya hingga
terlihat rapi. Hal ini dilakukan sebagai bentuk kesiapan mereka menyambut hari kemenangan.
Selain itu, seperti halnya di Indonesia, tradisi ziarah dan silaturahmi ke rumah-rumah
juga turut dilakukan di negara tersebut.
Tradisi Lebaran di Negara-negara Arab
Di negara Arab Saudi contohnya, perayaan Idul
Fitri sangat identik dengan pertunjukan seni. Seperti pertunjukan tarian Al-Deheyeh
dan tarian Ardah yang merupakan sebuah tarian rakyat seringkali dilaksanakan di
hari lebaran. Sebagai negara dengan mayoritas penduduk muslim, Idul Fitri merupakan
moment besar yang ditunggu-tunggu oleh banyak orang. Warga disana seringkali mempersiapkan
rumah mereka dengan mendekorasi serta membersihkan rumahnya untuk menerima tamu.
Mereka mengenakan gamis khas timur tengah kemudian melaksanakan salat Id. Seusai
salat Id, mereka akan saling menyapa dengan mengatakan “Kullu ‘Aam wa antum bi khayr.”
Ungkapan tersebut lah yang juga sering dipakai di Indonesia sebagai bentuk doa di
hari raya. Warga Arab Saudi juga biasa melakukan kumpul keluarga besar setelah salat
Id lalu makan pagi dengan makanan yang mewah, tradisi ini dikenal dengan Fatur Idul
Fitri.
Di bagian timur Arab Saudi, kaum
wanita merayakan Idul Fitri dengan ciri khasnya yaitu menghiasi tangan dengan Henna
dan mengenakan gaun terbaik mereka.
Nah itulah beberapa tradisi di negara-negara
Inggris dan Arab. Ternyata ada beberapa kesamaan dengan tradisi di Indonesia, ya.
Intinya kita harus saling menghargai budaya masing-masing dan diusahakan untuk mengenal
sedikit demi sedikit budaya mereka terlebih kita sebagai pembelajar bahasa keduanya.
Karena mempelajari budaya juga merupakan bagian dari mempelajari bahasa.
Minal ‘Aidin Wal Faizin, May Allah
SWT accept our pasts and prayers.
Salam Bahasa 💙
Author & Editor: Sulis Yutrisna (Departemen
Kominfo)
0 Comments