Training Of Leadership Development - Article of TOLD 2022 #3
Lembaga Pembinaan Bahasa - Atau biasa disebut TOLD adalah tempat sebagai self improvement, upgrade skills dan melatih kepemimpinan tentunya, yang mana peserta yang lulus akan mendapat Sertifikat yang bisa digunakan sebagai syarat masuk kepengurusan di organisasi Lembaga pembinaan bahasa. Training Of Leadership Development 2022 ini dilaksanakan dengan tema : تنمية القيادات لبناء روح القيادة بنزاهة و كفاءة وتضامن "Leadership development to build leadership spirit with integrity, competence and solidarity" Acara ini dilakukan dua hari satu malam yang bertempat di aswaja center. Pertama para peserta dibagi kedalam beberapa kelompok yang setiap kelompok nya beranggotakan 10-12 orang. Dikelompok saya hanya ada 9 orang karena beberapa orang mengundurkan diri menjadi peserta untuk berbagai alasan. Sebenarnya saya juga baru bangun dari sakit dan belum pulih betul akan tetapi saya memaksakan diri untuk ikut karena sudah melakukan pembayaran dan merasa acara ini penting bagi saya kedepannya dalam organisasi ini, dan karena itu saya merasa memang saya mengikuti acara dengan tidak optimal. Ada beberapa hal yang harus dilakukan oleh tiap kelompok diantaranya Masing-masing kelompok diharuskan menampilkan penampilan atau pentas seni selama 15 menit yang dipersiapkan sehari sebelum acara berlangsung, diantara mereka ada yang menampilkan paduan suara atau koor, choral speaking, tarian daerah, dan sebagainya. Kemudian masing – masing kelompok diharuskan membawa tikar atau karpet 3 buah, dan ada juga perlengkapan pribadi yang harus dibawa tiap peserta seperti jaket, baju olahraga, baju ganti, baju hitam putih, alat tulis, alat shalat, alat mandi, tumbler, cemilan secukupnya, obat pribadi, roti, energen, kerudung hitam atau kain penutup mata. Pada hari sabtu tanggal 18 juni pukul 06.30 sebelum keberangkatan kami berkumpul di kampus depan SC untuk mengecek kelengkapan tiap kelompok, kelengkapan pribadi dan pengabsenan. Berangkat menggunakan angkot tiap kelompok dan ada juga yang menggunakan kendaraan pribadi. Jarak dari kampus ketempat tidak terlalu jauh tidak lebih dari 30 menit, setelah sampai kami berkumpul di depan gedung aswaja center untuk pembagian merchandise, menyimpan barang – barang bawaan dan berkumpul kembali di aula utama untuk melakukan kegiatan pertama yaitu pembukaan acara Training Of Leadership Development 2022. Dilanjut kepada pemateri pertama dengan pembahasan mengenai speech and public speaking yang di isi oleh Ka Nenden Servia Sandora. Beliau sebagai duta bahasa Universitas Islam Negri Sunan Gunung Djati Bandung tahun 2019, Duta Bahasa Medsos Jawa Barat 2020, Conten creator Frasa Media, dan penulis novel “Garis Akhir”. Selesai materi pertama para peserta dan panitia break sebentar untuk melaksanakan shalat dan makan siang, pemateri pertama dilaksanakan pada pukul 13.00 dengan pembahasan mengenai teknik persidangan yang diisi oleh Ka Rizky Alifza Ramadhan, S.H. sebagai ketua umum LPB periode 2017 – 2018, dewan penasihat LPB, Legal consultant IR & Associates, didalamnya dibahas mengenai teori teknik persidangan didalam kampus maupun persidangan dalam pengadilan. Materi ketiga membahas tentang typography yang diisi oleh Ka Hanif Abdurrohman sebagai freelance conten creator, sebelum acara ini dilaksanakan pun kami sudah berinteraksi dengan pemateri di grup whats up membahas mengenai aplikasi yang akan digunakan pada materi typography ini, ketika materi berlangsung para peserta diminta menginstal aplikasi pixellab dan phonto. Setelah pemaparan materi kami langsung praktek membuat quotes di handphone masing- masing dan dikumpulkan pada link yang sudah disediakan. Setelah acara selesai pun beliau masih memberi materi dan arahan di grup whats up kemudian memberi contoh membuat ID Card dan seterusnya. Para peserta dididik menjadi peserta yang aktif bertanya, menjawab, menyampaikan pendapat, dan bernegosiasi juga tentunya disipilin selama acara berlangsung.sebelum acara dilaksanakan tentunya kami sudah diberi susunan acara, sudah melakukan mentoring bersama mentor kelompok dan juga technical meeting bersama kaka panitia. Salah satu peraturan yang harus dilakukan peserta yaitu berkata exusme, menyebutkan nama dan kelompok ketika hendak izin, bertanya, menjawab atau menyampaikan pendapat. Jika tidak maka poin nya akan dikurangi oleh tim penilai dan tiap orang itu ketika acara dibekali 100 poin. Selesai materi pada hari pertama para peserta diberi waktu untuk mempersiapkan penampilan untuk tampil pada malam pentas seni sekitar 1 jam. Adzan maghrib pun berkumandang maka kami semua peserta dan panitia bersiap untuk melaksanakan shalat maghrib berjamaah, berdo’a bersama, dan membaca al-qur’an bersama. Disitu kami lanjut makan malam bersama dan kembali lagi bersiap untuk melaksanakan shalat isya berjama’ah, setelah itu bersiap untuk melaksanakan acara selanjutnya yaitu pengenalan tiap tiap departemen atau disebut demo departemen, yang terdiri dari ex-officio dan empat (4) departemen yaitu departemen 1 departemen kebahasaan, dimana tugasnya seperti mengadakan weekly meeting, lomba kebahasan, dll mengenai bahasa. departemen 2 departemen PAO, dimana depertemen ini memiliki agenda agenda besar seperti Training Of Leadership Development, orasi, milad lpb, musyag, dll. Departemen 3 departemen Kominfo, dimana ini bertanggung jawab dalam menghidupkan social media seperti instagram tiktok youtube website dan yang berhubungan dengan design dan editor, dan departemen 4 yaitu departemen dalam negri. Sebelumnya departemen ini disebut departemen rumah tangga, dimana diantara prokernya yaitu mengadakan joyful dan mengadakan PO PDH LPB, dan masih banyak yang lain. Tiap tiap departemen memiliki tugas dan tingkat kesulitan dan kesibukan yang berbeda-beda. Malam pentas seni pun datang, urutan penampilan diacak jadi tidak sesuai urutan kelompok. Malam itu acara berlangsung dengan lancar dan masing – masing kelompok tampil dengan apa yang mereka persiapkan. Kategori Penampilan terbaik diraih oleh kelompok tiga yang menampilkan tarian daerah yang dikolaborasikan dengan bela diri. Setelah semua kelompok menampilkan penampilannya kemudian dilanjut dengan penutupan kegiatan hari pertama. Waktu istirahat pun tiba, perempuan beristirahat dilantai 3 dan laki-laki beristirahat dilantai 2, kami mengatur tempat istirahat tiap-tiap kelompok dan kami bersiap untuk tidur. Suasana malam begitu dingin dan sepi. Pukul 03.00 dini hari peserta mulai terbangun dan melanjutkan kegaiatn dengan shalat tahajud dan tadarus al-qur’an sambl menunggu adzan subuh, setelah tiba waktu shalat subuh para peserta turun kebawah untuk melaksanakan shalat subuh berjamaah dan bersiap untuk memulai kegiatan di hari kedua. Kegiatan pagi ini dimulai dengan olahraga pagi yaitu senam. Seperti biasa masing – masing kelompok mengirim perwakilan untuk manjadi leader pada senam pagi itu, dan senam dilakukan didalam aula. Senam pun selesai waktunya sarapan, sarapan pagi itu ditemani dengan segelas energen coklat dan sebungkus roti 2000 an ditemani juga dengan lagu dari k-pop terkenal yaitu BTS dan seventeen. Kegiatan selanjutnya yaitu tracking semacam review materi yang disampaikam kepada beberapa post, post pertama review materi speech and public speaking, post kedua tentang kepemimpinan, post ketiga mengenai kekompakan dan berfikir kritis, post keempat permainan estafet karet menggunakan sedotan, post terakhir yaitu post ex-officio mengenai ke LPB an. Setelah selesai semua kelompok Dilanjut dengan pengumuman kelulusan Training Of Leadership Development, ada beberapa orang yang dinyatakan lulus bersyarat dengan berbagai ketentuan dan alasan termasuk saya sendiri, meskipun tidak dipaparkan dengan jelas alasan kami semua dinyatakan tidak lulus pada awalnya dan dinayatakan lulus bersyarat pada akhirnya, kami semua menerima keputusan tersebut. Salut kepada peserta yang lain yang telah kompak mengajukan opini nya dan memberi pembelaan kepada teman - teman yang dinyatakan lulus bersyarat meskipun mereka harus beradu argumen dengan OC acara juga dengan para mentor, tapi mereka tetap dengan pendirian nya sampai mereka semua maju kedepan dan siap membersamai teman – teman yang dinyatakan tidak lulus pada saat itu, acara tersebut berlangsung dramatis seperti organisasi kampus pada umumnya hingga ada beberapa orang yang menangis dibelakang karna dinyatakan tidak lulus, dan diubahlah kebijakan menjadi lulus bersyarat dengan syarat yang diumumkan setelah acara tersebut selesai. Kegiatan dilanjutkan dengan salam salaman dengan formasi membuat lingkaran , tak lengkap rasanya jika sebuah kegiatan tidak diadakan sesi dokumentasi, perfotoan pun dilaksanakan tiap kelompok dan juga tiap angkatan. Dilengkapi dengan kata-kata penyemangat agar semua peserta semangat dan ingin berkontribusi lebih dalam organisasi LPB ini. Acara terakhir yakni penutupan. Waktu sudah menunjukan pukul 16.00, acara penutupan pun selesai dilaksanakan dan setelah acara sebagian peserta melaksanakan shalat ashar di tempat acara ada juga yang melaksanakan di tempat kediaman masing-masing, peserta yang berangkat menggunakan kendaraan yang disediakan panitia pulangpun sama menggunakan kendaraan tersebut. Alhamdulilah selesai sudah acara Training Of Leadership Development 2022 yang dilaksanakan selama dua hari satu malam bertempat di aswaja center, meski dilaksanakan 2 hari 1 malam tapi begitu banyak pengalaman dan pelajaran yang didapat. Tentu dengan dilaksanakan nya acara ini jadi lebih mengetahui apa itu Lembaga Pembinaan Bahasa, apa saja didalamnya, bagaimana kepengurusannya, apa yang dimaksud departemen 1 sampai 4, apa saja kegiatannya, menjadi tahu siapa saja pengurusnya dan kepengurusan dalam bidang apa atau di departemen apa nanti akan bertugas. Semoga setelah acara ini semua peserta mendapat apa yang diharapkan khususnya sesuai tema Training Of Leadership Development, sudah merasa menjadi keluarga besar LPB, dan sedikit banyak nya ikut berkontribusi dalam setiap kegiatan, dan ikut andil dalam membesarkan nama LPB dan memajukan UKM ini, Serta ikut bangga menjadi bagian dari keluarga besar Lembaga Pembinaan Bahasa UIN Sunan Gunung Djati Bandung. Berharap dengan sangat besar harapan semoga LPB bisa lebih maju dan lebih baik kedepannya, dan untuk Training Of Leadership Development ini khususnya semoga nanti pelaksanaan pada tahun 2023 dilaksanakan dengan lebih baik dan lebih maksimal. Terimakasih kepada pengurus dan kepada panitia yang sudah melaksanakan kegiatan ini dan ikut menyukseskan kegiatan Training Of Leadership Development, tak lupa juga terimakasih banyak kepada mentor yang telah membimbing kelompoknya dalam melaksanakan kegiatan ini, intinya kepada semua orang yang terlibat. Saya harap menjadi peserta dalam kegiatan Training Of Leadership Development ini bukan menjadi kegiatan terakhir yang saya ikuti dalam LPB dan semoga saya bisa ikut dalam rangkaian kegiatan LPB selanjutnya. Terimakasih dan mohon maaf apabila ada salah kata dalam essay/artikel yang saya buat.
0 Comments