ORASI 2023 Formation of an Intellectual Language Generation in International Competition
Setiap tahun, mahasiswa baru di Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Gunung Djati Bandung yang memiliki minat dalam segi Bahasa memiliki kesempatan emas untuk mengikuti Orientation and Inauguration (ORASI 2023). OSPEK tidak hanya mengenalkan mereka pada kehidupan kampus dan lingkungan akademik, tetapi juga pada Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) LPB (Lembaga Pembinaan Bahasa) yang kaya akan pengalaman belajar bahasa dan budaya. Pada tahun ini ORASI yang dilaksanakan mulai tanggal 13-15 Oktober 2023 mengusung tema “Formation of an intellectual language generation in international competition” dengan jargon “Get Your prospect and grip the world by language”
Hari pertama dimulai dengan semangat yang luar biasa. Seluruh peserta berkumpul di Gedung Abjan Solaeman untuk pembukaan resmi. Acara ini dibuka dengan sambutan hangat dari Pembina UKM LPB Ust. Husnul Khoir Pulungan, M.Ag, yang memberikan pesan motivasi dan arahan kepada peserta ORASI 2023. Tidak ketinggalan, Ketua Umum UKM LPB dan Ketua Acara juga memberikan sambutan yang memotivasi dan memberikan pandangan tentang apa yang diharapkan selama ORASI 2023.
Puncak hari pertama adalah dua pemateri hebat yang memberikan wawasan tentang bahasa Arab dan bahasa Inggris. Mereka berbagi pengetahuan, memberikan tips, dan memotivasi peserta untuk belajar bahasa dengan tekun. Sesi ini membantu peserta memahami pentingnya bahasa dalam konteks global. Selain dari sesi pematerian, peserta juga dilibatkan dalam kegiatan pentas seni. Kegiatan pentas seni ini bertujuan untuk melatih kreatifitas mahasiswa dalam kebahasaan yang dikemas dalam bentuk sebuah kreasi. Peserta dari semua kelompok menampilkan kreasi unik mereka masing-masing.
Pada sore harinya, peserta ORASI 2023 bersiap untuk perjalanan ke Villa Bumi Ciboled, Sumedang. Pemateri ke tiga memberikan pandangan mendalam tentang peran UKM LPB dalam kampus dan bagaimana menjadi pemimpin yang efektif dalam organisasi ini. Sebelum tidur, para peserta melaksanakan sesi sharing dengan para alumni UKM LPB UIN Bandung, yang memberikan inspirasi dan motivasi.
Hari kedua dimulai dengan kegiatan spiritual, yaitu Sholat Subuh berjamaah, yang menguatkan hubungan antar peserta. Dilanjutkan dengan penyampaian kultum dari peserta ORASI 2023, yang memberikan wawasan keagamaan dan kehidupan beragama. Sesi makan bersama tidak hanya menjadi waktu untuk berbagi makanan tetapi juga kesempatan untuk lebih mendekatkan diri satu sama lain. Kehangatan suasana pun semakin terasa.
Pemateri keempat memberikan pemahaman tentang persidangan dan berbagai aspek yang terkait. Peserta juga dilibatkan dalam simulasi persidangan, yang bertujuan untuk memberikan wawasan dan pengalaman baru tentang sistem persidangan. Kegiatan ini sangat berharga untuk peserta yang tertarik dalam bidang hukum dan keadilan. Hari terakhir ORASI 2023 diisi dengan kegiatan senam bersama. Ini adalah momen menyenangkan di mana peserta dapat melepaskan stres, bergerak bersama, dan merawat kesehatan jasmani mereka. Pada hari ini, juga diumumkan jajaran kelompok dan peserta terbaik yang telah menonjol selama ORASI 2023. Penghargaan ini memberikan apresiasi kepada mereka yang telah berkontribusi secara luar biasa dan menunjukkan dedikasi mereka.
ORASI 2023 adalah pengalaman berharga yang membantu mahasiswa baru untuk memahami UKM LPB dan membangun keterampilan bahasa dan kepemimpinan. Dengan pengalaman ini, peserta siap untuk berkontribusi dalam lingkungan kampus dan mempersiapkan diri mereka untuk tantangan akademik yang menanti.
Welcome Serendipity Generation!
Salam Bahasa 💙
Author: Fajri Rosidin (Departemen Kominfo)
Editor: Sulis Yutrisna (Departemen Kominfo)
0 Comments